Blogger Jateng

SOAL PPG PAI & JAWABANNYA || TES AKHIR MODUL AKIDAH AKHLAK 2021

 


1. Allah adalah raja, pemilik alam semesta yang tidak ada tandingan kekuasaannya. Perhatikan ayat berikut ini (Ali Imran:26) 

قل اللهم مالك الملك تؤتي الملك من تشاء. تعز من تشاء واذا من تشاء بيدك الخير. انك على كل شيء قدير.

Berdasarkan ayat tersebut, analisis makna asma al-Husna yang sesuai adalah

A. Allah adalah penguasa yang Maha Adil

B. Allah pemilik kekuasaan yang Maha Penyayang

C. Allah pemilik kekuasaan yang Maha Berkehendak

D. Kasih sayang Allah diberikan kepada yang taat

E. Allah pemilik seluruh kerajaan


2. Allah selalu memberikan yang terbaik bagi makhluknya. Allah memberikan kasih sayangnya kepada hambanya yang taat. Dalam konteks saat ini, hal berikut adalah bukti bahwa Allah Maha Pengasih dan Maha Penyayang, kecuali ..

A. Seorang pezina yang hartanya banyak

B. Seorang tuna netra yang pendengarannya tajam

C. Seorang difabel yang hafal Al-Qur’an

D. Seorang tukang becak yang anaknya dokter

E. Seorang pencuri yang dipotong tangannya


3. Karamah adalah karismatik yang Allah titipkan kepada kekasih-Nya yang taat. Banyak orang yang dititpakan karomah oleh Allah. Berikut adalah contoh karomah, kecuali ..

A. Siti Maryam yang dapat menghadirkan makanan

B. Umar bin Khattab yang mengirim surat untuk sungai Nil agar kembali mengalirkan air

C. Wali yang bisa berpindah tempat dengan cepat

D. Ulama yang bisa memecahkan batu dengan tangan kosong

E. Musa yang membelah lautan

 

4. Orang yang memiliki Quwwah al-Ilmi akan menghasilkan Hikmah. Hikmah ini akan memberikan turunan akhlak yang nantinya secara otomatis akan dimiliki orang tersebut. Hikmah dari Quwwah al-Ilmi, kecuali ..

A. Shawab azh-Zhann

B. Tsiqabah ar-Ra’yi

C. Husnu at-Tadbir

D. Jaudat adz-Dzihn

E. Kibr an-Nafs


5. Imam Al-Ghazali menyempurnakan kekuatan yang membentuk akhlak dalam jiwa manusia menjadi 4 kekuatan. Yang tidak termasuk 4 kekuatan pembentuk akhlak adalah ..

A. Quwwah al-‘Adl

B. Quwwah asy-Syahwah

C. Quwwah al-Ghadhab

D. Quwwah al-Ilmi

E. Quwwah al-Akhlak


6. Seorang muslim yang berakhlak akan memiliki Quwwah   al-Ghadhab yang menghasilkan Syaja’ah. Syaja’ah ini akan memberikan turunan akhlak pada orang beriman. Turunan dari Syaja’ah ini kecuali ..

A. Al-Karam

B. At-Tahawwur

C. An-Najdah

D. Al-Ihtimal

E. Al-Hilm


7. Kelak di hari akhir, bumi akan tergoncang dan hancur berkeping-keping, berbagai tempat akan runtuh dan tidak tersisa lagi. Hal ini menggambarkan betapa mengerikannya hari kiamat yang memiliki nama lain .

A. Yaumul Qiyamah

B. Yaumuz Zalzalah

C. Yaumul Haqqah

D. Yaumul Akhir

E. Yaumul Mizan

 

8. Perhatikah surah al-zalzalah!

Artinya:

“1. Apabila bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat; 2. dan bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung)nya; 3. Dan manusia bertanya, “Apa yang terjadi pada bumi ini?”; 4. Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya; 5.karena sesungguhnya Tuhanmu telah memerintahkan (yang sedemikian itu) padanya; 6. Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya; 7. Maka barangsiapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya; 8. dan barangsiapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya”. (Al-Zalzalah: 1-8)

Surah tersebut adalah salah satu surah yang menggambarkan kondisi saat kiamat tiba. Berdasarkan surah Al-Zalzalah, hal yang perlu kita lakukan adalah ...

A. Memperhatikan amalan yang dilakukan agar terhindar dari perbuatan buruk dan selalu mengamalkan amalan baik

B. Meyakini dalam hati bahwa saat kiamat tiba, bumi akan hancur

C. Menjaga bumi dari berbagai kerusakan

D. Membangun komunikasi kelompok sebagai persiapan di alam kubur

E. Menghormati orang lain yang berbeda pendapat


9. Perhatikan ayat QS. Arra'd ayat 11 َََََََََََََََََََ


لَهٗ مُعَقِّبٰتٌ مِّنْۢ بَيْنِ يَدَيْهِ وَمِنْ خَلْفِهٖ يَحْفَظُوْنَهٗ مِنْ اَمْرِ اللّٰهِ ۗاِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوْا مَا بِاَنْفُسِهِمْۗ وَاِذَآ اَرَادَ اللّٰهُ بِقَوْمٍ سُوْۤءًا فَلَا مَرَدَّ لَهٗ ۚوَمَا لَهُمْ مِّنْ دُوْنِهٖ مِنْ وَّالٍ

Artinya: “Bagin (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia ”. (Ar-Ra’d: 11)

Ayat tersebut adalah ayat yang meminta manusia untuk ..

A. Menerima ketetapan Allah dan memaksimalkan ikhtiar

B. Menerima takdir

C. Berusaha mengubah takdir

D. Menerima penjagaan malaikat

E. Menolak takdir

 

10. Malu adalah rasa yang perlu dimiliki orang beriman, karena tidak mungkin orang disebut beriman jika tidak tahu malu. Malu yang paling tepat, kecuali..

A. Malu berbicara di depan umum

B. Malu saat datang terlambat

C. Malu jika sedekah terlalu kecil

D. Malu jika salat diakhir waktu

E. Malu saat ditegur atasan


11. Allah meminta umat Islam untuk selalu menghindari mubadzir. Allah juga meminta untuk selalu berhemat. Contoh hemat yang tepat adalah .

A. Membeli kebutuhan selama sebulan sesuai dana yang dimiliki

B. Membeli makan satu kali sehari

C. Bersedekah Rp. 2.000 per hari

D. Membeli makanan setengah porsi

E. Memilih jalan kaki padahal memiliki kendaraan


12. Perhatikan hadis Nabi yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah berikut!

فَقَالَ : مَا عَمِلْتَ فِيهَا ؟ قَالَ : تَعَلَّمْتُ الْعِلْمَ وَقَرَأْتُ الْقُرْآنَ وَعَمِلْتُهُ فِيكَ ، قَالَ : كَذَبْتَ ، إِنَّمَا أَرَدْتَ أَنْ يُقَالَ فُلاَنٌ عَالِمٌ ، وَفُلاَنٌ قَارِئٌ ، فَقَدْ قِيلَ ، فَأُمِرَ بِهِ فَسُحِبَ عَلَى وَجْهِهِ حَتَّى أُلْقِيَ فِي النَّارِ

Artinya: … kemudian ditanyakan (kepadanya): “Apa yang engkau perbuat sewaktu di dunia?” ia menjawab: “Aku menuntut ilmu dan membaca Al-Quran serta mengamalkannya di jalan-Mu.” Lalu dijawab, “Bohong! Kamu melakukannya hanya ingin disebut sebagai orang yang alim, yang qari.” Kemudian Allah memerintahkan untuk disungkurkan wajahnya dan dilemparkan ke dalam api neraka”. (HR. Hakim) Hadis tersebut adalah hadis yang menggambarkan ketidakjururan dalam aspek niat dan perbuatan. Contoh lain dalam kehidupan sehari-hari yang menggambarkan kejujuran dalam perbuatan adalah ..

A. Posting foto salat tahajud dengan niat mengajak follower

B. Mengisi list pemberi sedekah dengan mencantumkan nominal

C. Membagikan makanan gratis bagi yang membutuhkan

D. Membagikan video ceramah untuk mengingatkan orang lain

E. Posting video baca Al-Qur’an untuk mengajar